10 Relationship Goals Untuk Menumbuhkan Cinta Anda dan Pasangan!

Relationship Goals – Setiap manusia tercipta dengan perasaan untuk saling bersosialisasi. Bahkan di tingkat tertinggi, setiap manusia ingin merasakan hubungan yang intim dengan lawan jenis mereka. Perasaan mencintai dan dicintai. Itu adalah kebutuhan utama. Hal ini berlaku bagi siapa saja, barangkali Anda sedang membangun komitmen hubungan jangka panjang atau Anda baru saja bertemu dengan cinta pertama Anda. Memelihara hubungan Anda dengan melakukan sesuatu bersama – sama tampaknya akan menjadi ide yang hebat.

Walaupun setiap relationship adalah unik, beberapa tips dan trik nampaknya berlaku universal dan dapat membantu setiap relationship untuk bertumbuh secara sehat. Gunakan tips membangun relationship goals dari Howie untuk membawa relatiopship kalian ke level yang lebih tinggi dan tentunya meningkatkan perasaan cinta di antara pasangan.

Baca juga : Kumpulan Kata Kata Gombal Romantis  Yang Sukses Buat Pacar Meleleh

Bahkan ketika Anda tidak berhasil dengan baik pada percobaan pertama, kami berharap itu akan menjadi langkah awal dan membuka inspirasi bagi Anda. Inspirasi yang akan membantu Anda untuk menemukan relationship goals yang berhasil dengan baik bagi Anda dan pasangan. Apalagi, keberhasilan dari sebuah hubungan yang bahagia seringkali tidak lebih dari sedikit extra miles yang Anda perbuat. Yuk kita langsung bahas ya Sob.

10 Tips Relatioship Goals

20190719 - 10 Relationship Goals Sampai Maut Memisahkan

#1 : Komunikasi

Komunikasi merupakan hal terpenting dalam sebuah hubungan untuk memastikan ikatan cinta di antara kalian tetap kuat! Apapun bisa dijadikan alat dan bahan komunikasi, bahkan sekedar mengatakan “hai cantik…” atau diskusi dari hati – ke hati untuk meyakinkan kepada pasangan bahwa Anda sangat mengharapkan masukan dari mereka.

Pastikan Anda terbuka mengenai perasaan Anda dan tentunya Anda juga perlu memberikan kesempatan kepada mereka untuk curhat. Tentunya komunikasi dua arah merupakan tanda suatu hubungan yang sehat dan ikatan cinta yang kuat. Pastikan komunikasi menjadi relationship goals Anda yang pertama.

Baca juga : Terbaru! Kata Kata Cinta Romantis Lucu Untuk Pacar Tersayang

#2 : Jangan Gengsi

Nah! Ini dia yang banyak terjadi di antara pasangan sejoli. Masing – masing ingin menampilkan sisi terbaik mereka. Padahal sebagai manusia, tentu tidak lepas dari khilaf dan salah. Ada kalanya kita berbuat salah kepada pasangan. Jadi janganlah gengsi untuk berkata : “MINTA MAAF YA SAYANG…”.

Kita perlu berpikir dewasa untuk mencapai relationship goals yang satu ini. Kita perlu menyampaikan niat tulus bahwa kita selalu ingin berkembang untuk menjadi pribadi yang lebih baik. Tentunya merupakan hal yang berbeda antara SELALU MERASA BENAR dan INGIN MENJADI BENAR. Dari situlah kedewasaan diri terlihat.

#3 : Berdebat Secara Efektif

Kita tidak selalu bersama berdampingan dalam harmoni dengan pasangan bukan? Terkadang ada tingkah laku mereka yang membuat Anda kesal. Berdebat merupakan hal yang normal dan sehat dalam sebuah hubungan. Kunci untuk sukses adalah berdebat secara efektif dengan perasaan kasih sayang dalam pikiran kita. Anda perlu membicarakan KEBENARAN dengan balutan cinta dan kasih sayang.

Apabila Anda tidak dapat berpikir jernih, pastikan untuk break terlebih dahulu dan kembali membicarakan masalah tersebut dengan hati yang terbuka. Dan terkadang TIDUR adalah hal terbaik yang dapat Anda lakukan. Pada umumnya, tidur dapat membantu Anda melakukan relaksasi otot dan pikiran.

#4 : Memprioritaskan Hubungan Kalian

Dengan tekanan dan jadwal pekerjaan yang sangat super padat, merupakan hal yang mudah untuk mengesampingkan sebuah hubungan. Tetapi Anda perlu sadar! Bahwa setiap hal yang penting di dalam hidup ini memerlukan perhatian dan waktu yang cukup untuk mempertahankannya.

Untuk mempererat ikatan cinta di antara kalian, pastikan bahwa hubungan kalian menjadi salah satu prioritas utama. Anda dapat melakukan hal ini dengan mengagendakan weekend bersama, menanyakan kabar satu sama lain atau mungkin memberikan hadiah kepada pasangan.

Baca juga : 10 Ide Kado Ulang Tahun Untuk Bikin Pacar Makin Lengket!

#5 : Meluangkan Waktu untuk Diri Sendiri

Walaupun Anda berusaha untuk menghabiskan waktu bersama dengan pacar sebanyak yang Anda bisa, merupakan hal yang penting juga untuk meluangkan waktu untuk diri Anda sendiri. Istilah ME TIME. Ketika Anda meluangkan waktu untuk mengerjakan hobi Anda, misalnya naik gunung, ataupun pergi dengan teman, perpisahan tersebut akan membuat ikatan cinta kalian semakin kuat.

Dalam karyanya yang berjudul “Sang Nabi”, Khalil Gibran berkata : “Biarlah tetap ada ruang dalam kebersamaanmu dan biarkan angin surge tetap menari di antara kamu. Sayangilah satu sama lain, …”. Dalam pesannya dapat diisyaratkan bahwa berjalan sendiri – tidak bersama pasangan – tidaklah selalu negative. Bahkan ini sangat krusial untuk membuat hubungan terasa lebih “hidup”. Gunakan tips ini dalam relationship goals yang ingin kalian capai untuk memastikan keseimbangan yang tepat antara “couple time” dan “me time”.

#6 : Honeymoon Minimal 1x/Minggu

Saya rasa Anda mengerti apa yang dimaksud “honeymoon” di sini. Kalaupun Anda agak, izinkan saya untuk memperjelas bahwa honeymoon yang saya maksud adalah hubungan suami – istri. Di dalam sebuah riset yang dilaporkan di dailymail.co.uk, honeymoon 1x per minggu merupakan rahasia kebahagiaan dalam hubungan. Honeyemoon lebih dari 1x per minggu belum tentu membuat Anda lebih bahagia, tetapi kurang dari itu tentunya menunjukkan hubungan yang memprihatinkan.

Apabila Anda terlalu sibuk, Anda harus memasukkan jadwal sentuhan fisik yang satu ini dalam agenda kalian. Tetapi tetaplah izinkan ruang untuk menjadi kreatif dan bersikap spontan ketika saatnya tepat. Hubungan intim yang sehat dan menyenangkan merupakan salah satu relationship goals yang pasti dapat meningkatkan rasa cinta di antara kalian.

#7 : Tidak Umbar di Social Media

Janganlah kalian mengumbar hubungan kalian di social media. Jangan mengumbar hal yang terlalu romantis. Tentunya kalian tidak ingin hubungan kalian menjadi konsumsi public bukan?

Jangan pula mengumbarkan masalah rumah tangga kalian di Instagram atau Facebook. Kalian tidak ingin mendapatkan prihatin dari orang yang tidak kalian kenal bukan? Biarkanlah hal private tetap terjaga secara private. Jangan Alay!

#8 : Mencoba Sesuatu Yang Baru

Sebuah hubungan, seperti banyak hal yang ada di dunia ini, dapat menjadi tawar seiring dengan berjalannya waktu. Bukan hanya terjadi di hubungan Anda, hal ini merupakan hal yang wajar dan terjadi di setiap hubungan.

Hal tersebut bukanlah indikasi bahwa kalian ingin berpisah, ataupun kalian tidak lagi mencintai satu sama lain. Ini artinya bahwa ada hal yang perlu Anda perbaiki dalam diri kalian. Gelas yang sudah kosong itu perlu diisi kembali.

Ini dapat diperbaiki secara cepat kok. Jadi Anda tenang saja. Cara memperbaikinya adalah mencoba hal baru. Bersama ataupun sendiri tidaklah menjadi masalah. Poinnya adalah MENCOBA HAL BARU!

Pastikan hal tersebut merupakan hal yang menarik untuk diri Anda. Yang membuat Anda sedikit merasa takut dan keluar dari zona nyaman. Hal tersebut akan membantu dalam membakar semangat dalam diri Anda. Bahkan pasangan Anda mungkin akan merasakan perbedaan nyata ketika Anda “dipersatukan” kembali.

Anda dapat mencoba lari Full Marathon.

Anda dapat mencoba kelas bela diri.

Anda dapat mencoba kelas memasak.

Apapun yang Anda putuskan, Howie menjanjikan kalian satu hal : Anda akan pulang ke rumah dengan perasaan puas dan bangga. Perasaan yang muncul karena Anda menemukan kembali jati diri Anda dan melihat bahwa Anda “berharga”!

#9 : Mengagendakan Untuk Kencan

Apakah Anda masih mengingat relationship goals yang paling utama? Kalau Anda menjawab KOMUNIKASI, berarti jawaban Anda benar!

KOMUNIKASI. KOMUNIKASI dan KOMUNIKASI.

Dan yup, tahukah Anda bahwa waktu paling nyaman untuk berkomunikasi dengan pasangan adalah sewaktu Anda berkencan.

Betul, KENCAN.

Pastikan hal ini terjadi! Secara konsisten dan teratur.

Mungkin Anda menjadwalkan kencan selama seminggu sekali atau mungkin sebulan sekali. Waktu kencan merupakan cara yang sangat asik untuk keluar dari isolasi ruang pribadi yang mungkin terbentuk dalam sebuah hubungan.

Pada saat kencan Anda akan mengingat kembali indahnya kebersamaan yang terjadi. Jadi, hubungan cinta di antara kalian akan semakin kuat.

#10 : Mengikuti Couple Class

Di samping agenda untuk kencan, kenapa Anda tidak berpikir untuk menambahkan couple class ke dalam agenda Anda. Kalian berdua dapat mengikuti kelas yoga atau mungkin menjadi volunteer.

Beraktivitas bersama – sama dapat membawa sesuatu yang baru ke dalam hubungan kalian. Anda dapat lebih banyak berkomunikasi satu sama lain. Hal ini berarti akan lebih banyak cinta yang tercipta. Mantap bukan?

Leave a Comment

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.