Cerita motivasi – Inisiatif adalah salah satu kunci sukses dalam bekerja. Banyak perusahaan yang menuntut karyawan untuk mempunyai inisiatif dalam bekerja untuk memberikan keuntungan optimal bagi perusahaan. Tetapi rasanya, tidak hanya perusahaan yang mengharapkan hal itu dari karyawan. Bahkan rekan dan bawahan pun selalu mengharapkan inisiatif dari karyawan yang lainnya guna tolong – menolong dalam pekerjaan.
Howie sendiri juga seringkali greget apabila melihat rekan kerja yang kurang inisiatif di dalam bekerja. Nah, yang perlu Anda ingat adalah inisiatif itu berbeda dengan malas! Seseorang bisa saja sangat rajin, tetapi dia hanya bergerak ketika diperintah. Ia tidak memiliki inisiatif untuk melakukan sesuatu yang diharapkan / seharusnya dilakukan.
Tipe karyawan seperti ini nampaknya sangat mirip dengan mesin. Apabila perusahaan perlu mempertimbangkan tenaga kerja kembali, Howie merasa bahwa akan jauh lebih menguntungkan bagi perusahaan untuk memperkerjakan mesin daripada karyawan yang kurang inisiatif.
Baca juga : Kata Kata Motivasi Kerja Karyawan Untuk Berjuang Keras Gapai Mimpi
Saya rasa hal ini jelas!
Mari kita renungkan bersama bahwa ketika karyawan sedikit – sedikit berdemo ketika tuntutannya tidak terpenuhi, di sisi lain mesin tidak pernah demo dan mogok bekerja. Ketika gaji karyawan naik setiap tahunnya mengikuti inflasi (baca juga: Apa itu inflasi?), sebaliknya “gaji” dari mesin itu tetap. Selain itu, mesin dapat bekerja dengan lebih cepat, lebih baik, dan lebih efisien dibandingkan dengan manusia.
Namun ada satu hal yang tidak dapat dilakukan oleh mesin, yaitu berpikir. Pikiran yang kemudian dituangkan dalam sebuah tindakan sehingga terbentuk inisiatif yang tinggi. Oleh karena itu, para karyawan perlu untuk memiliki inisiatif apabila tidak ingin digantikan oleh mesin.
Karyawan perlu berani untuk mengambil sebuah tindakan berani demi tercapainya kemajuan dan pertumbuhan perusahaan. Namun memang Howie menyadari bahwa ketika mengambil inisiatif ada kalanya kita akan mengalami kegagalan. Bahkan dapat membuat perusahaan rugi. Tidak jarang kita juga akan kena semprot oleh atasan dan bahkan beberapa dari karyawan juga dituntut untuk ikut menanggung kerugian tersebut.
Tetapi selama kita memiliki pertimbangan dan analisa yang matang, maka risiko untuk gagal juga akan semakin kecil. Selama kita dapat mempresentasikan ide yang dimiliki dengan baik dan manajemen menyetujui implementasi-nya, maka dipastikan tingkat keberhasil inisiatif tersebut akan semakin tinggi.
Kata – kata motivasi diri : Tidak perlu lompatan besar. Langkah kecil pun tak apa, yang penting arahnya benar.