Hai Sobat Howie! Lama tidak berjumpa ya. Seperti biasa, Howie and Belle akan membagikan informasi terupdate khusus untuk Sobat Howie. Kali ini Howie and Belle akan membahas keunggulan salah satu CMS ternama, yaitu wordpress. Tapi sebelum itu, kita simak dulu pengertian dari CMS.
Apa itu CMS?
Pengertian CMS atau Content Management Sytem adalah software atau sistem yang mengatur konten pada situs website. Sistem ini memungkinkan penggunanya untuk membuat website tanpa harus memiliki pengetahuan mengenai coding. Hal ini tentu mempermudah pemilik website untuk mengelola satu atau lebih blog dengan jauh lebih mudah.
Saat ini ada begitu banyak CMS yang bisa dipilih, diantaranya adalah WordPress, Drupal, Magento, PrestaShop, dan sebagainya. Howie and Belle yakin bahwa kamu sebagai pemilik website pasti telah menggunakan salah satu dari CMS tersebut.
CMS Terpopuler
WordPress adalah CMS yang paling populer di seluruh dunia. Dilansir dari trends.builtwith.com, Saat ini, wordpress telah digunakan oleh lebih dari 28 juta situs website. Jumlah ini jauh lebih besar bila dibandingkan dengan jumlah pengguna dari empat CMS populer lainnya, yaitu Shopify, Joomla, Squarespace, dan Wix.
Beberapa perusahaan kelas dunia yang telah menggunakan WordPress sebagai CMS resmi adalah TIME & Fortune yang merupakan majalah terkenal di dunia, Walt Disney yang merupakan raksasa di dunia hiburan, LinkedIn Blog yang merupakan media sosial bagi para profesional, Zoom yang menyediakan layanan konferensi jarak jauh yang dapat menampilkan audio visual, bahkan Microsoft yang merupakan rajanya teknologi di dunia.
Sobat Howie mungkin bertanya-tanya mengapa wordpress bisa menjadi CMS yang paling banyak digunakan di seluruh dunia. Jawabannya, tentu saja karena wordpress memiliki banyak kelebihan yang tidak dimiliki oleh CMS lainnya. Apa saja kelebihan itu?
Kelebihan WordPress Dibanding CMS Lainnya
- Mudah Digunakan
Salah satu keunggulan wordpress terletak pada kemudahan penggunaannya. Selain memiliki tampilan yang user friendly, CMS yang diluncurkan pada bulan Mei tahun 2003 ini juga bisa diinstall secara manual. Namun, ada banyak provider web hosting yang menyediakan instalasi instan untuk wordpress dengan range harga yang beragam. Jadi, Sobat Howie perlu melakukan riset terlebih dahulu untuk menemukan tempat hosting wordpress termurah. - Kemudahan SEO
SEO (search engine optimization) sangat diperlukan agar sebuah website dapat ditemukan dengan mudah melalui search engine (mesin pencarian) seperti Google, Bing, Yahoo, dan lain-lain. Untuk memudahkan para pengguna mengoptimasi websitenya, wordpress menyediakan fitur SEO dasar. Fitur ini memungkinkan pengguna untuk menambahkan alt text pada gambar yang diupload dan mengubah permalink. Namun jika ingin melakukan optimasi website dengan lebih efektif, Sobat Howie bisa menggunakan jasa SEO dari pihak ketiga. Sama sepeti jasa hosting, jasa SEO juga disediakan oleh banyak pihak dengan jenis layanan dan harga yang beragam. Jangan lupa lakukan riset untuk menemukan tempat jasa SEO murah yang sesuai dengan kebutuhan Sobat Howie. - Banyak Variasi Plugin
Untuk memaksimalkan kinerja website, Anda dapat menggunakan plugin yang telah disediakan oleh WordPress. Plugin merupakan aplikasi yang dapat diinstal di CMS WordPress. Tugas plugin bermacam – macam, mulai dari meningkatkan SEO website, membuat toko online, meningkatkan kecepatan halaman, bahkan melakukan backup data.
WordPress telah menyediakan puluhan ribu plugin yang dapat kamu pilih di laman wordpress.org. Dengan banyaknya variasi plugin tersebut, pengguna WordPress dapat membangun website yang sesuai keinginan dengan lebih mudah. - Komunitas Besar
Karena berbagai kemudahan yang ditawarkan, WordPress memiliki pangsa pasar CMS yang terbesar. Jadi wajar kalau Anda akan menemukan berbagai komunitas WordPress di dunia maya. Dengan bergabung di komunitas tersebut, Anda dapat mengembangkan website Anda menjadi no.1 di Google Search. Selain itu, terdapat banyak event menarik untuk para pengguna WordPress, seperti Wordcamp yang dapat kamu ikuti karena telah diadakan di Indonesia. - Gratis
Hal paling menarik dari WordPress adalah dapat di-download dan digunakan dengan gratis. Namun, Anda memerlukan web hosting dan nama domain agar website Anda dapat bekerja dengan baik. Web hosting merupakan server tempat penyimpanan data website yang dapat diakses dan dikelola melalui internet, sedangkan nama domain adalah nama website yang Anda miliki. Contoh domain adalah howieandbelle.com dan ngurusduit.com.
Kesimpulan
Terdapat banyak manfaat yang akan Anda dapatkan apabila membuat website dengan menggunakan WordPress. WordPress menawarkan potensi yang tak terbatas karena banyaknya plugin dan tema yang dapat Anda gunakan. Selain itu, Anda dapat memodifikasi tampilan dan fungsi WordPress untuk website Anda tanpa harus mengeluarkan uang sepersenpun. Dengan kata lain … GRATIS!
Semoga artikel ini bermanfaat bagi Anda yang sedang memilih CMS. Jika ada pertanyaan, jangan sungkan untuk meninggalkannya di kolom komentar ya.