Rekening Online

Rekomendasi Rekening Online Terbaik Untuk Pemula

Pinterest LinkedIn Tumblr

Adanya perkembangan teknologi, tak dapat dipungkiri ikut mengubah perilaku masyarakat. Jika dahulu transaksi perbankan hanya dilakukan di konter teller maupun customer service, tetapi sekarang sudah tidak lagi … karena banyak rekening online terbaik yang dapat dijadikan sebagai pilihan.

Dengan menggunakan rekening online ini, Anda dapat membuat rekening dari rumah, melakukan transfer dengan mudah dan praktis tanpa perlu pergi ke ATM, hingga melakukan sejumlah transaksi serta pembelian hanya menggunakan smartphone.

Namun, karena begitu banyak pilihan rekening online, tidak jarang calon nasabah dilanda kebingungan memilih antara satu rekening dengan rekening yang lain. Agar tidak salah memilih, berikut perbandingan rekening online terbaik yang dapat Anda jadikan sebagai referensi.

Rekomendasi Rekening Online

1.Jenius

Rekomendasi rekening online yang pertama adalah Jenius. Jenius merupakan aplikasi digital banking yang dimiliki oleh Bank BTPN. Jenius dilengkapi dengan kartu debit Visa sehingga Anda dapat melakukan sejumlah aktivitas finansial mulai dari menabung, mengatur keuangan, dan bertransaksi. Bahkan Anda dapat menggunakan kartu debit tersebut untuk menarik ATM di luar negeri.

Kelebihan Tabungan Jenius

Tentu saja terdapat sejumlah kelebihan yang ditawarkan oleh rekening Jenius. Berikut sejumlah kelebihan yang dimiliki oleh aplikasi digital banking yang satu ini:

  1. Memiliki fitur untuk mengelola keuangan

Jenius memiliki fitur untuk mengelola keuangan, seperti Split Bill sehingga Anda dapat membagi tagihan dengan keluarga dan teman.

Kemudian ada pula fitur card center. Card center merupakan pengaturan kartu debit di satu tempat, termasuk tarikan harian, limit transaksi hingga blokir sementara kartu.

  1. Bebas biaya

Kelebihan lain yang dimiliki Jenius adalah bebas biaya. Anda dapat melakukan kegiatan penarikan tunai dan transfer antar bank hingga mencapai 25 kali perbulan tanpa dikenakan biaya admin alias gratis.

  1. Adanya pinjaman Flexi Cash

Jenius juga memiliki fitur pinjaman Flexi Cash. Pinjaman ini memiliki plafon hingga mencapai Rp200 juta, dengan bunga yang sangat kompetitif. Tenor pinjaman yang ditawarkan mulai 1 hingga 36 bulan.

Dengan tenor ini, nasabah dapat menyesuaikan cicilan sesuai dengan kemampuannya. Bukan hanya itu, bunga yang dimiliki Jenius juga sangat kompetitif mulai dari 0,99% hingga 3,50%.

Kekurangan Tabungan Jenius

Memiliki berbagai kelebihan, sayangnya, Jenius juga memiliki sejumlah kekurangan, seperti:

  1. Adanya biaya admin

Jenius pada dasarnya memberikan gratis biaya transfer serta tarik tunai sebanyak 25 kali setiap bulannya. Namun sayangnya hal ini berlaku dengan syarat  minimal saldo lebih dari Rp 1 juta.

  1. Wajib memiliki saldo minimal Rp1 juta

Ketentuan lain yang dimiliki jenius adalah harus memiliki saldo minimal Rp 1 juta agar dapat menikmati gratis biaya pada sejumlah transaksi. Hal ini tentu saja menjadi ketentuan yang terasa berat bagi kaum milenial dengan budget minim

2. Rekening TMRW

Pilihan rekening online terbaik yang kedua adalah TMRW. TMRW menjadi salah satu solusi perbankan yang ditawarkan oleh Bank UOB untuk generasi milenial. Serupa dengan kompetitor bank digital lainnya, TMRW memberikan kemudahan bagi nasabah untuk membuka rekening tabungan, kartu kredit, dan mengambil pinjaman online tanpa harus ke Bank. Semuanya bisa dilakukan secara online dan cepat (tanpa antrian) sehingga dapat menghemat banyak waktu.

Kelebihan TMRW

Menjadi salah satu rekening online terbaik, Berikut sejumlah kelebihan yang dimiliki TMRW:

  1. Buka rekening dimana saja kapan saja

Saat ingin menggunakan TMRW, Anda dapat membuka rekening kapan saja dan dimana saja. hal ini disebabkan karena seluruh proses pembukaan rekening dilakukan secara online.

Anda tidak perlu datang ke cabang dan hanya perlu melakukan proses pembukaan rekening dari smartphone.

  1. Bunga kompetitif

Bukan hanya itu, TMRW juga memiliki bunga tabungan yang cukup kompetitif. Contohnya, ketika menggunakan TMRW Saving Account, nasabah dapat menikmati bunga hingga 3,5% per tahun.

Kekurangan TMRW

Layaknya produk rekening online lainnya, TMRW juga memiliki sejumlah kekurangan, seperti:

  1. Jumlah ATM yang terbatas

Meskipun memiliki cara pembukaan rekening yang mudah, karena TMRW dimiliki oleh Bank UOB, jumlah rekeningnya sangat terbatas, sehingga cukup sulit untuk melakukan tarik tunai.

  1. Adanya minimal saldo untuk tarik tunai ATM secara gratis

Pada dasarnya, TMRW memang memberikan fasilitas tarik tunai ATM secara gratis, namun hal tersebut bisa dinikmati nasabah bisa memiliki tabungan minimal Rp1 juta.

3. Rekening Online Neobank

Mungkin Anda sudah sering mendengar aplikasi digital banking yang satu ini. Apalagi jika bukan Neobank. Neobank berdiri sejak tahun 2020. Neobank merupakan bank digital oleh perusahaan PT Bank Yudha Bhakti. 

Kelebihan Neobank

Berikut sejumlah kelebihan yang dimiliki Neobank, seperti:

  1. Adanya fitur instant messenger

Neobank memiliki fitur instant messenger. Dengan adanya fitur ini, nasabah dapat dengan tenang menagih pembayaran biaya patungan.

  1. Adanya Neo Jurnal

Fitur lain yang dimiliki Neobank adalah Neo Jurnal. Fitur ini digunakan untuk merekam transaksi yang terjadi di dalam transaksi. Sehingga, Anda tidak perlu repot mencatat keuangan dengan manual, karena semua data keuangan sudah tersimpan dengan baik.

  1. Tidak ada jumlah minimal setoran awal

Ketika menggunakan Neobank, Anda dapat menyetor dana dengan bebas, karena tidak terdapat jumlah minimal setoran awal. Sedangkan untuk mengisi saldo deposito, Anda dapat memberi setoran awal Rp 200 ribu.

Kekurangan Neobank

Meskipun memiliki berbagai kelebihan, Neobank juga memiliki kekurangan, seperti:

  1. Terbatasnya jumlah kantor layanan

Saat ini Neobank memang dirancang sebagai sebuah bank digital. Sehingga semua transaksi dilakukan dengan menggunakan aplikasi. Tetapi, jika Anda membutuhkan bantuan langsung serta ingin datang ke kantor layanan, Neobank belum memiliki banyak kantor cabang.

  1. Belum memiliki QRIS

Sekarang ini, Neobank belum memiliki fasilitas pembayaran dengan menggunakan QR Code atau QRIS. Sehingga Anda hanya dapat melakukan pembayaran dengan cara transfer.

4. Digibank

Pilihan rekening online terbaik yang lainnya adalah Digibank. Digibank merupakan aplikasi mobile banking yang dimiliki oleh DBS Singapore.

Kelebihan Digibank

Digibank memiliki sejumlah kelebihan, seperti:

  1. Satu aplikasi untuk memenuhi seluruh kebutuhan keuangan

digibank menjadi aplikasi mobile banking yang begitu komprehensif. Seluruh layanan rekening tabungan disediakan secara online seperti bayar dan beli, transfer hingga tracking spending.

  1. Adanya fasilitas pinjaman KTA

Nasabah Digibank juga akan memperoleh fasilitas pinjaman KTA. Cara pengajuannya juga sangat mudah, karena bisa mengajukan dari Aplikasi digibank by DBS.

Kekurangan Digibank

Tidak hanya mempunyai sejumlah kelebihan, berikut kekurangan yang dimiliki Digibank, seperti:

  1. Minimal saldo Rp5 juta

digibank mewajibkan nasabah mempertahankan saldo minimal dalam jumlah tertentu agar dapat menikmati gratis biaya serta tidak terkena potongan biaya administrasi bulanan.

Saldo minimal yang ditetapkan digibank adalah Rp 5 juta. Sehingga nasabah yang memiliki saldo dibawah Rp 5 juta, harus siap dengan pemotongan saldo Rp10 ribu per bulan.

  1. Pembukaan rekening tidak seluruhnya online

Untuk membuka rekening, Anda masih harus melakukan proses verifikasi di booth Digibank atau bertemu dengan agen Digibank sehingga mengharuskan adanya pertemuan fisik yang kadang menyulitkan bagi nasabah yang sibuk.

5. ONe Mobile by OCBC NISP

Menjadi salah satu Bank tertia nomor 4 yang hadir sejak tahun 1941, OCBC NISP juga melakukan pembaruan dengan menyediakan layanan rekening online dan berhasil menjadi salah satu rekening online terbaik.

Kelebihan ONe Mobile by OCBC NISP

Berikut sejumlah kelebihan yang dimiliki OCBC NISP, seperti:

  1. Transaksi valas

Anda dapat dengan mudah melakukan transaksi valas dengan menggunakan OCBC NISP. OCBC NISP bahkan menyediakan hingga 11 jenis mata uang asing yang dapat ditransaksikan oleh nasabah.

  1. Dapat melakukan transfer gratis

Ketika menggunakan OCBC NISP, Anda dapat melakukan transfer melalui iB, ATM dan berbagai metode lain hingga 10 kali per bulan. Anda juga diberi fasilitas untuk melakukan tarik tunai di ATM Bersama, Prima, serta OCBC sebanyak 10 kali.

Kekurangan ONe Mobile by OCBC NISP

Menjadi rekening online terbaik tidak luput menjadikan OCBC NISP dari kekurangan. Kekurangan yang dimiliki OCBC NISP adalah adanya biaya administrasi. Di situs OCBC NISP, dijelaskan bila saldo Gabungan kurang dari Rp25 juta, dikenai biaya Rp50 ribuan.

Sehingga, Anda akan dikenai biaya Rp50 ribu per bulan jika saldo OCBC NISP dibawah Rp25 juta.

6. Bank Jago

Jago merupakan pilihan rekening online terbaik lainnya. Jago menjadi salah satu pionier bank digital yang berada di Indonesia.

Kelebihan Bank Jago

Lantas, apa saja kelebihan yang dimiliki Jago, berikut ulasannya:

  1. Murah serta tidak terdapat biaya admin

Fitur menarik yang dimiliki Jago adalah biaya admin serta biaya lain yang gratis. Selain itu Jago juga tidak memiliki ketentuan saldo minimum.

  1. Gratis biaya transfer, hingga top up E-money

Jago juga memberi fasilitas gratis biaya top up E-money serta gratis biaya transfer. Namun, biaya gratis ini dibatasi dalam sebulan. Gratis transfer serta top up hingga 25X, bila kuota tersebut habis, biaya yang diberikan Rp3000 per transaksi.

  1. Gratis top up GoPay tiada batas

Anda juga bisa memperoleh fasilitas gratis top up GoPay. Nasabah Jago dapat menikmati gratis top-up tanpa dibatasi maksimal jumlahnya dalam sebulan.

Sekarang ini, biaya top up GoPay kurang lebih Rp1 ribu hingga Rp6 ribu, sehingga jika mendapatkan fasilitas gratis top up, tentu akan sangat lumayan.

Kekurangan Bank Jago

Meskipun memiliki sederet kelebihan, Jago masih mempunyai sejumlah kelemahan, seperti:

  1. Memiliki fitur yang terbatas

Salah satu kelemahan yang dimiliki Jago ialah fiturnya yang terbatas. Ada berbagai macam fitur yang umum tersedia di bank digital tertapi belum dimiliki oleh Jago. Dapat dikatakan jika fitur yang dimiliki Jago sangat basic.

  1. Tidak terdapat rekening valas

Jago tidak memiliki rekening untuk penyimpanan mata uang asing. Sehingga, nasabah hanya dapat menyimpan uang dalam bentuk rupiah.

  1. Belum memiliki fasilitas kartu kredit

Kartu kredit kini menjadi kebutuhan bagi masyarakat. Namun sayangnya, Jago  belum memiliki fasilitas kartu kredit sehingga Anda tidak dapat menggunakan fasilitas ini.

7. Blue BCA

Rekening online terbaik pada urutan terakhir dari list howieandbelle adalah Blue BCA. Ya, rekening online yang merupakan produk dari Bank BCA ini tentu saja dengan cepat merebut hati masyarakat terlebih dengan kredibilitas yang dimiliki Bank BCA itu sendiri.

Kelebihan Blue by BCA

Blue BCA memiliki berbagai kelebihan, seperti:

  1. Terintegrasi BCA

Blue BCA terintegrasi dengan seluruh infrastruktur digital yang dimiliki BCA, mulai dari call center hingga ATM. Sehingga, meskipun Blue BCA adalah aplikasi mobile banking, nasabah dapat mengakses jaringan kantor cabang serta atm BCA.

  1. Murah

Kelebihan lain yang dimiliki Blue BCA adalah gratis biaya admin dan sejumlah biaya yang lain, mulai dari pembukaan rekening, biaya administrasi, saldo awal, biaya dibawah saldo minimum dan lainnya.

  1. Gratis biaya transfer serta top up E-Money

Fasilitas lain yang dimiliki Blue BCA gratis biaya transfer serta biaya top up e-money. Fasilitas gratis ini diberikan hingga 20X transfer serta top up E-Wallet per bulan. Sesudah kuota habis, Anda harus membayar Rp6500 per transaksi.

Tentu biaya yang dimiliki Blue BCA lebih murah bila dibandingkan dengan bank lain sebesar Rp7500 per transfer.

  1. Adanya fasilitas QR Code

Blue BCA juga memiliki fasilitas QR Code. Sehingga, Anda hanya perlu melakukan scanning QR Code di toko menggunakan Blue BCA.

Kekurangan Blue by BCA

Bukan hanya mempunyai kelebihan, bank digital terbaru ini juga memiliki kelemahan, seperti:

  1. Fitur terbatas

Blue BCA memiliki kelemahan, fiturnya yang sangat terbatas. Cukup banyak fitur umum yang tersedia di bank digital lainnya tetapi belum ada di Blue BCA.

  1. Tidak adanya rekening valas

Blue BCA tidak memiliki fasilitas rekening valas, sehingga Anda hanya dapat menyimpan uang dalam bentuk rupiah.

  1. Tidak adanya penawaran investasi

Blue BCA tidak memiliki fitur untuk melakukan investasi seperti obligasi dan Reksadana.

Hadir dengan kelebihannya masing-masing, pastinya semua rekening online di atas dapat mempermudah transaksi perbankan Anda. Jadi, dari berbagai rekening online terbaik di atas, mana yang akan Anda jadikan pilihan? Tentunya, semua kembali pada kebutuhan dan pertimbangan Anda masing-masing. Semoga informasi ini bermanfaat dan dapat Anda jadikan referensi untuk memilih rekening online terbaik!

Write A Comment

Pin It