Inspirasi

√ 5 Cara Mengatasi Rambut Rontok yang Terbukti Ampuh!

Pinterest LinkedIn Tumblr

Cara mengatasi rambut rontok – Rambut merupakan mahkota yang wajib di jaga kesehatannya, karena dengan rambut yang sehat dan terawat maka anda akan lebih percaya diri dalam berpenampilan. Namun seringkali bagi sebagian orang ada yang memiliki masalah dengan rambutnya yaitu rambut rontok yang sangat mengganggu penampilan dan membuat anda jadi tidak percaya diri.

Ada beberapa cara yang dapat Anda gunakan untuk mengatasi rambut rontok diantaranya dengan menggunakan obat + shampoo anti rambut rontok secara rutin atau menggunakan cara alami tradisional. Pada artikel kali ini Howie akan membahas beberapa cara untuk mengobati rambut rontok yang telah terbukti secara turun – temurun.

5 Cara Mengatasi Rambut Rontok

#1 – Shampoo Khusus

cara mengobati rambut rontok dengan menggunakan shampo khusus

Cara yang praktis dan dapat anda gunakan untuk mengurangi atau mengatasi kerontokan rambut anda jika anda tidak ingin repot adalah dengan menggunakan sampo yang sudah banyak beredar di pasaran dengan berbagai merk.

Silahkan anda tinggal pilih saja mana yang paling cocok dan sesuai dengan kondisi rambut anda, karena setiap merk sampo berbeda-beda dan tidak selalu cocok dengan penggunanya. Namun yang pasti sampo khusus rambut rontok biasanya mengandung nutrisi yang dibutuhkan untuk mencegah, mengurangi dan mengatasi rambut rontok.

#2 – Minyak Kemiri

cara mengobati rambut rontok dengan menggunakan bahan alami

Salah satu cara tradisional dan alami yang ampuh untuk mengatasi dan mengurangi rambut rontok adalah dengan menggunakan minyak kemiri.

Caranya adalah kemiri yang ditumbuk kasar kemudian di sangrai, setelah di sangrai kemudian kemiri di tumbuh sampai halus sampai mengeluarkan minyak. Oleskan minyak kemiri tersebut ke kulit kepala dan rambut kemudian diamkan selama 15 menit.

Setelah itu cuci rambut anda dengan sampo sampai bersih, lakukan dengan rutin agar mencapai hasil yang maksimal. Minyak kemiri sudah terbukti khasiatnya sebagai obat tradisional untuk mengatasi rambut rontok.

Selain murah, kemiri juga dapat dengan mudah anda dapatkan di warung-warung atau di toko manapun karena kemiri juga merupakan bumbu masakan yang wajib ada di dapur.

#3 – Lidah Buaya

cara mengatasi rambut rontok dengan menggunakan lidah buaya

Banyak sekali kandungan nutrisi yang terdapat pada lidah buaya diantaranya adalah untuk menguatkan akar rambut dan menutrisi kulit kepala untuk mengatasi rambut rontok.

Caranya sangat mudah, ambil lidah buaya dari pohonnya kemudian di cuci dan di bersihkan, setelah itu potong-potong lidah buaya dan ambil isinya. oleskan lendir dari lidah buaya tersebut ke rambut sambil kulit kepalanya di pijat, diamkan selama 15 menit setelah itu cuci rambut anda dengan sampo sampai bersih.

Gunakan secara rutin dan rasakan perbedaannya. Lidah buaya sangat mudah di temukan, kita bisa membelinya tau bahkan menanam sendiri di pekarangan rumah maupun di pot-pot kecil di sekitar rumah.

#4 – Jeruk Nipis

cara mengatasi rambut rontok dengan menggunakan jeruk nipis

Jeruk nipis selain dapat digunakan sebagai obat alami untuk mengatasi rambut rontok juga dapat di gunakan untuk menghilangkan ketombe, jadi buat anda yang mempunyai masalah rambut rontok dan ketombe sekaligus maka jeruk nipis merupakan pilihan yang tepat.

Caranya adalah potong jeruk nipis menjadi dua bagian kemudian oleskan ke kulit kepala tunggu sampai 15 menit kemudian cuci dengan sampo. Gunakan rutin setiap tiga kali dalam seminggu maka rasakan perubahannya, rambut tidak rontok lagi dan ketombe pun hilang.

#5 – Yoghurt & Telur

cara mengatasi rambut rontok dengan menggunakan yoghurt dan telur

Nah, berdasarkan literatur dari doctor.ndtv.com, Anda dapat mengombinasikan yoghurt dan telur untuk memberikan hasil terbaik. Hal ini dapat terjadi karena yoghurt merupakan kondisioner alami bagi rambut Anda sehingga rambut Anda akan selalu basah dan mendapatkan kilau yang alami. Kombinasi dengan telur diharapkan dapat memberikan protein yang diperlukan untuk memperkuat rambut Anda.

Cara mengatasi rambut rontok dengan menggunakan yoghurt sebenarnya sangat mudah. Anda tinggal mengoleskan plain yoghurt  (tanpa rasa dan pemanis buatan) pada bagian kulit kepala dan biarkan selama 30 menit. Anda perlu menggunakan cara ini selama 2 – 3 kali setiap minggunya untuk mendapatkan hasil yang Anda inginkan. Agar rambut Anda tidak bau setelah dilakukan treatment, jangan lupa bilas bersih ya.

Baca juga : √ Cara Membuat Minyak Rambut Alami Sendiri di Rumah [+ Tips Bisnis]

Itulah berbagai cara yang dapat anda gunakan untuk mengatasi masalah kerontokan rambut yang anda alami. Ada banyak cara yang bisa anda coba, Jika anda tidak cocok menggunakan sampo maka tak ada salahnya mencoba menggunakan bahan-bahan alami tradisional. Selamat mencoba!

Write A Comment

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Pin It