News! Facebook Segera Rilis Horizon (dunia Virtual Reality) di 2020

Horizon adalah layanan virtual reality besutan Facebook yang memungkinkan anda untuk bersosialisasi dengan banyak orang di dalam dunia virtual reality (VR). Memang harus kita akui bahwa perkembangan teknologi VR membuat jarak dan tempat bukan menjadi masalah lagi. Dengan Facebook Horizon, Anda dapat bertemu banyak orang dan melakukan banyak kegiatan secara virtual.

Setiap pengguna facebook horizon diharuskan untuk membuat avatar terlebih dahulu. Selain itu, Anda juga bisa membuat dunia sendiri sesuai yang di inginkan dengan bantuan fitur World Builder. Para pengguna dapat melompat melalui portal yang disebut Telepods.

Untuk bisa masuk ke dunia VR buatan facebook ini, anda cukup gunakan headset VR Oculus Quest. Horizon sengaja dibuat agar bisa kompatibel dengan Oculus. Sebab facebook horizon ini tidak memerlukan spesifikasi headset VR yang terlalu tinggi.

Supaya lebih seru, ajak teman-teman anda untuk bermain game multiplayer seperti Wing Strikers.

Baca juga : 7 Aplikasi Virtual Reality yang Bagus untuk Android

Membangun dunia baru dengan Facebook Horizon

Ambisi Facebook dalam mengembangkan VR

Tampaknya setiap pengguna Facebook Horizon akan dibuat betah berlama-lama menghabiskan waktu di dunia VR. Seperti yang sudah dijelaskan tadi bahwa setiap pengguna bisa menggunakan fitur Horizon World Builder.

Pada permainan ini, semua berawal dari alun-alun kota atau town square. Anda bisa berhias diri, menentukan bagaimana membuat avatar yang keren. Setelah itu anda bisa membuat arena permainan dan berbagai kegiatan dengan sangat mudah.

Facebook sendiri telah menjamin keamanan pengguna dengan membuat aturan yang jelas pada halaman kewarganegaraan. Seolah kita ini sedang tinggal di negara virtual facebook dan facebook sendiri berperan menjadi seperti polisi.

Kita tentunya sangat mengetahui berbagai macam gangguan di sosial media saat ini. Banyak pengacau yang suka menggangu Anda dengan menggunakan akun kloningan atau akun palsu.

Jika hal ini sampai terjadi di dunia VR Facebook Horizon, maka anda tidak perlu khawatir. Cukup gunakan saja tombol pelindung dan anda bisa masuk ke ruang virtual pribadi. Fitur ini membantu sekali untuk menentukan batas ruang pribadi, sehingga pengguna lain tidak dapat menyentuh anda jika anda tidak menyukainya.

Aplikasi VR Facebook Horizon dapat anda gunakan seutuhnya pada tahun 2020 dan itupun masih versi beta. Dengan dirilisnya Horizon maka layanan Facebook Spaces dan Oculus akan dihentikan. Facebook menghentikan kedua layanan itu agar bisa lebih fokus menggarap Horizon.

CEO Facebook Mark Zuckerberg menjelaskan bahwa Horizon akan berkembang menjadi lebih baik. Horizon adalah langkah pertama menuju dunia virtual baru yang dapat mengeksplorasi segala sesuatu menjadi mungkin.

Baca juga : 7 Tips Memilih Kacamata VR yang Cocok untuk Anda

Ambisi Facebook dalam mengembangkan VR

Membangun dunia baru dengan Facebook Horizon

Facebook memiliki ambisi yang kuat dalam dunia VR. Hal ini bertujuan untuk menarik banyak pengguna di seluruh dunia. Hal ini tentunya sangat masuk akal karena melihat potensi penghasilan yang besar dari pengiklan nantinya. Lihat saja Google yang meraup omset sebesar Rp2.000 Triliun pada tahun 2018 silam, dimana pendapatan iklan menjadi penyumbang terbesar (dikutip dari androidauthority).

Sangat mudah ditebak bagaimana membayangkan ada papan reklame dalam dunia virtual Horizon yang dikelola Facebook. Banyak cara bisa dilakukan Facebook untuk memperoleh pendapatan dari teknologi VR seperti memberi potongan harga untuk mendapat akses game online.

Facebook Horizon tentunya akan sangat menarik banyak pengguna terutama bagi mereka yang sudah bosan dengan sosial media biasa.

Baca juga : 100++ Caption Keren Bahasa Inggris Untuk Update Status Hits Kekinian

Leave a Comment

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.