Lifestyle

Cara Membuat Pasta Pesto

Pinterest LinkedIn Tumblr

Cara Membuat Pasta Pesto – Hai Sobat Howie! Siapa yang tidak suka makan pasta? Pasti hampir semuanya suka ya. Pasalnya, makanan khas Italia ini sudah mendapat tempat khusus di hati masyarakat dunia. Menyantap pasta tentu tidak akan terasa lengkap tanpa sausnya. Saus untuk pasta tersedia dalam berbagai jenis, diantaranya saus bolognese, carbonara, aglio e olio, alfredo, marinara, dan pesto.

 

Dari berbagai jenis saus tersebut, saus pesto diklaim sebagai saus pasta paling sehat. Hal ini dikarenakan oleh proses pembuatannya yang tidak melalui proses pemasakan sama sekali. Sesuai dengan namanya yang memiliki arti “dipukul” atau “dihancurkan”, bahan-bahan saus pesto hanya ditumbuk dan diaduk bersama dengan pasta. Seiring dengan perkembangan teknologi, pembuatan saus pesto kini dapat dilakukan secara otomatis dengan chopper.

 

Baca Juga: Cara Membuat Fusilli Bolognese

 

Selain sehat, saus pasta yang sudah dikenal sejak jaman romawi ini memiliki warna hijau yang unik dan aroma yang berbeda dari saus pasta lainnya. Warna dan aroma tersebut berasal dari daun basil yang merupakan salah satu bahan utama dalam pembuatan saus pesto. Berdasarkan bahan yang digunakan, saus pesto memiliki 3 varian, yaitu :

  1. Pesto alla genovese yang terbuat dari daun basil, garam, bawang putih, minyak zaitun (olive oil), kacang pinus, dan keju. Varian ini diketahui berasal dari kota Genoa, Liguria, Italia Utara.
  2. Pesto alla calabrese yang menggunakan lada hitam sebagai bahan tambahan. Saus ini berasal dari Calabria.
  3. Pesto alla siciliana yang menggunakan tambahan tomat.

 

Kali ini Howie and Belle akan memberikan cara membuat pasta dengan saus pesto alla genovese khusus untuk Sobat Howie. Supaya lebih jelas lagi, Sobat Howie juga bisa melihat video tutorial cara membuat pasta pesto di channel youtube “Easy Cooking with Azaria” oleh Azaria Indrastuti. Jangan lupa di like, comment, dan subscribe, ya.

Cara Membuat Pasta Pesto

Siapkan Alat dan Bahan

cara membuat pasta pesto

Untuk membuat pasta pesto, Sobat Howie perlu menyiapkan 200 gram pasta, 40 gram daun Italian basil segar (jika tidak tersedia, bisa diganti dengan Thai basil, kemangi, maupun daun thyme. Rasa dan aromanya hanya akan sedikit berbeda, kok), 50 gram keju cheddar (jika memungkinkan, sebaiknya Sobat Howie menggunakan keju parmesan atau pecorino. Tapi berhubung kedua jenis keju tersebut tidak tersedia, Howie and Belle menggunakan keju cheddar), 1 siung bawang putih, 80 ml olive oil, 15 gram kacang almond (Sobat Howie bisa menggunakan kacang pinus sesuai resep aslinya, namun jika kacang pinus tidak tersedia, Sobat Howie bisa menggantinya dengan kacang almond atau kacang jenis apapun), sedikit perasan air lemon, dan satu sendok teh garam. Untuk alatnya, Sobat Howie bisa menggunakan chopper maupun alat tumbuk manual. Namun, untuk menghemat tenaga, Howie and Belle menyarankan untuk menggunakan chopper.

Membuat Saus Pesto

cara membuat pasta pesto

Setelah semua bahan siap, masukan bawang putih, garam, dan kacang almond ke dalam chopper, dan proses hingga kacang dan bawang menjadi halus. Setelah itu matikan chopper, masukan daun basil, proses kembali hingga daun basil menjadi halus. Matikan chopper lagi, masukan olive oil, proses kembali (kali ini proses sebentar saja agar daun basil tidak menjadi gosong), dan matikan chopper. Masukan keju dan sedikit perasan air lemon proses chopper lagi, dan matikan lagi. Lalu pindahkan saus ke dalam mangkuk.

 

Baca Juga: Cara Membuat Pasta Aglio e Olio

Merebus Pasta

cara membuat pasta pesto

Tuang air ke wajan, beri satu sendok teh garam, masukan pasta, dan rebus hingga al dente, yaitu kira-kira selama 10 menit. Sebelum mematikan api, jangan lupa untuk memeriksa apakah pasta sudah cukup al dente atau belum. Sobat Howie bisa memeriksanya dengan mengambil sedikit pasta dan menggigitnya. Jika pasta sudah cukup empuk namun tidak lengket di gigi, artinya pasta sudah cukup al dente. Jika sudah al dente, matikan api. Air rebusan pasta tidak perlu ditiriskan, ya. Air tersebut mengandung sisa tepung yang berguna untuk menambah rasa pada saus pasta.

Mencampurkan Pasta dengan Saus Pesto

cara membuat pasta pesto

Tuang saus pesto diatas pasta, aduk rata. Sajikan pasta dipiring, hias dengan tomat cherry, lemon zest, maupun bahan lainnya sesuai keinginan. Pasta pesto siap dinikmati.

 

Kalau Sobat Howie tidak sengaja membuat saus pesto dalam jumlah terlalu banyak, Sobat Howie bisa menyimpannya untuk disantap hingga satu tahun kedepan. Caranya adalah dengan menyimpan saus pesto ke dalam toples, lalu menambahkan olive oil hingga menutupi seluruh permukaan atasnya. Setelah itu, masukan ke dalam kulkas. Saus pesto akan aman dikonsumsi hingga satu tahun kedepan. Selain untuk dimakan bersama pasta, saus pesto juga bisa digunakan sebagai selai roti dan sandwich maupun salad dressing.

cara membuat pasta pesto

 

Sobat Howie, itu tadi tutorial cara membuat pasta pesto ala Howie and Belle. Jangan lupa untuk menonton video cara membuat pasta pesto ini di channel youtube “Easy Cooking with Azaria” oleh Azaria Indrastuti. Kalau ada resep masakan atau kue yang ingin Sobat Howie temukan di Howie and Belle atau channel “Easy Cooking with Azaria”, tuliskan di kolom komentar ya. Sampai jumpa di artikel selanjutnya!

Write A Comment

Pin It